BRONKETEM


Lagi-lagi ini adalah salah satu koleksi foto lama saya, it's my first bronketem. Beberapa waktu lalu virus Brownies Kukus Ketan Hitam aka bronketem melanda FB. Rame-rame kita cobain resep bronketem-nya Ricke Indriani, termasuk saya tentunya :)
Di foto ini, bronketemnya keliatan ketinggian ya hihihi. Inget aja waktu itu bikinnya di rumah mama, jadi pakai loyang seadanya aja. Jangan tanya soal rasanya....enaaak banget. Legitnya tepung ketan hitam dengan teksturnya yang khas berpadu dengan coklat. Sayangnya suami saya kurang suka ya dengan teksturnya, tapi tetep aja dia ikut makan kok heheheh.
Berikut ini adalah resepnya yang dicontek abis dari dapurnya teh Ricke,matur nuwun ya sharing resepnya


BROWNIES KUKUS KETAN HITAM aka BRONKETEM
source : Ordinary Kitchen-Ricke Indriani

Bahan:
250 gr tepung ketan hitam
20 gr coklat bubuk
200 gr gula kastor
6 butir telur
200 gr minyak sayur (ditimbang ya)
100 gr DCC cincang
1 sdt emulsifier (skip)
1 sdt essens vanilla
1/4 sdt garam
2 sdm susu kental manis (SKM)
Meises secukupnya

Cara membuat:
Siapkan kukusan, bungkus tutupnya dengan serbet bersih
Siapkan loyang, poles alasnya dengan margarin, alasi dengan kertas roti, oles kembali dengan margarin
Campur tepung ketan hitam dengan coklat bubuk, ayak dan sisihkan
Lelehkan DCC, masukkan minyak sayur, aduk hingga DCC meleleh, angkat dan dinginkan
Kocok dengan mixer speed tinggi, telur, gula, emulsifier dan garam hingga pucat, mengembang dan kental
Masukkan SKM, kocok hingga rata
Masukkan essens vanilla, kocok rata
Turunkan kecepatan mixer, masukkan campuran tepung ketan hitam dan coklat bubuk sedikit demi sedikit, kocok hingga tercampur rata
Matikan mixer,  masukkan campuran DCC leleh dan minyak, aduk balik menggunakan spatula hingga ke dasar wadah hingga tercampur rata
Pastikan semua sudah tercampur rata agar tidak bantat
Tuang 1/2 bagian adonan ke dalam loyang, kukus selama 10 menit
Setelah 10 menit, taburi permukaannya dengan meises, kukus kembali selama 5 menit
Tuang sisa adonan ke dalam loyang, kukus selama kurang lebih 20-30 menit hingga matang
Angkat dari dalam kukusan, dinginkan kemudian bisa dikeluarkan dari loyang, hias sesuai selera

Terdapat berbagai macam variasi resep bronketem, ada yang tepungnya menggunakan campuran tepung terigu dan tepung ketan hitam, ada yang hanya memakai coklat bubuk, tanpa memakai DCC.
Saya sendiri merasa paling cocok dengan resep ini, benar-benar bronketem sungguhan menurut saya..halaaah bahasanya. Selain menggunakan full tepung ketan hitam, di resep ini juga memakai DCC, karena yang namanya brownies lebih afdol kalau pakai DCC kan.
Namun semuanya kembali pada selera masing-masing ya. So..lets rock the day with bronketem hahahahah...^_^

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DARK CHOCO CHIFFON CAKE

SRIKAYA KABOCHA (LABU JEPANG)

JAPANESSE CHEESE CAKE